Pasti Tepat! Begini Cara Buat Estimasi Biaya Perbaikan Atap Rumah Menggunakan Baja Ringan

Berapa estimasi biaya perbaikan atap rumah? Atap rumah yang sudah berusia cukup lama suatu waktu pasti mengalami kerusakan sehingga butuh perbaikan. Guna menghindari risiko seperti tertimpa atap rusak, perbaikan bisa dimulai dengan perencanaan dan pembuatan estimasi biaya perbaikan atap rumah.
Bagaimana Membuat Estimasi Biaya Perbaikan Atap Rumah?
Pada dasarnya, estimasi biaya perbaikan atap bocor karena kerusakan pada komponen bangunan di bagian atas bisa dihitung dengan mudah. Setidaknya, ada tiga hal yang perlu Anda perhitungkan sebelum memulai rencana renovasi atap rumah.
Di antara tiga hal itu adalah harga material, kebutuhan atap, dan pekerja. Dengan memperhitungkan ketiga hal itu, estimasi biaya renovasi atap rumah bisa diketahui dalam jumlah yang tepat.
Sebagai informasi, ada banyak sekali jenis material yang dibutuhkan untuk perbaikan atap rumah. Salah satu material yang cukup banyak digunakan masyarakat adalah baja ringan.
Untuk diketahui, berikut ini adalah estimasi biaya perbaikan atap rumah dengan menggunakan material baja ringan. Selengkapnya di bawah ini, ya.

Ketahui Harga Rangka Atap Baja Ringan
Dibandingkan dengan rangka kayu, rangka atap baja ringan memiliki daya tahan yang jauh lebih lama. Pasalnya, material ini memiliki sifat anti keropos dan dan bebas karatan.
Selain itu, material baja ringan yang digunakan untuk memperbaiki atap rumah juga memiliki daya tahan cukup baik. Sangat mudah untuk dipasang, disambung, aman bagi kesehatan keluarga, serta bersifat recycle sehingga tidak menyebabkan pencemaran lingkungan.
Keunggulan lainnya, material ini juga tergolong cukup murah dibandingkan rangka atap terbaik lainnya. Sebagai informasi, harga baja ringan per meter persegi ada di kisaran Rp110 ribuan sampai Rp180.
Dari itu, jika rumah memiliki luas 6 × 12 m2, biaya yang diperlukan untuk membeli baja ringan cukuplah besar. Yakni, ada di kisaran Rp6 jutaan hingga Rp7 jutaan.
Namun, jika dibandingkan dengan rangka atap jenis lainnya, harga ini terbilang masih sangat kompetitif.
Pilih dan Cari Tahu Harga Material Atap
Untuk mendapatkan estimasi biaya perbaikan atap dengan nominal yang tepat, tentukan dulu material atap seperti apa yang akan diterapkan. Seperti diketahui, ada beberapa jenis atap yang umumnya dipilih masyarakat.
Baik karena kualitas, harga, maupun nilai estetikanya. Beberapa di antara jenis material atap tersebut adalah genteng tanah liat, genteng semen, asbes, dan masih banyak lagi.
Dari banyaknya jenis genteng yang ada, rata-rata masyarakat memilih material genteng tanah liat. Jika ingin lebih hemat, masyarakat biasanya memilih material genteng asbes.
Untuk diketahui, dua jenis material genteng ini sangat cocok diterapkan pada rumah dengan gaya apa pun. Tidak terkecuali dengan hunian yang mengusung desain rumah minimalis 6×12.
Sebagai informasi, harga atap genteng tanah liat biasa berkisar antara Rp3 ribuan sampai Rp4 ribuan. Untuk produk dengan kualitas paling baik, banderolnya bisa mencapai Rp 7 ribuan per buah. Sementara itu, harga asbes biasanya Rp53 ribuan per lembar dengan ukuran standar.
Hitung Ongkos Pekerja
Untuk hasil terbaik dari perbaikan atap rumah yang dilakukan, sebaiknya gunakan jasa tukang bangunan. Untuk diketahui, ada dua jenis jasa yang bisa Anda gunakan untuk memperbaiki atap rumah.
Di antaranya adalah jasa borongan dan per orangan. Sebelum memilih jasa mana yang akan digunakan, pertimbangkan dulu mengenai harganya.
Biasanya, ongkos pemasangan per orangan bisa dihitung berdasarkan pekerjaannya masing-masing. Sementara itu, ongkos pekerja borongan akan dihitung berdasarkan luas atap hingga tingkat kesulitannya.
Jika dibandingkan dengan tukang bangunan per orangan, ongkos jasa borongan memang dikatakan lebih ekonomis. Rata-rata, biayanya ada di kisaran Rp2.2 jutaan.
Jika ditotal, nominal estimasi biaya perbaikan atap rumah menggunakan baja ringan bisa mencapai Rp10 jutaan. Namun, nominal ini bisa jadi kurang ataupun sebaliknya, tergantung pada kebutuhan masing-masing.
Baca Juga: Apakah Susu Indomilk Bisa Menambah Berat Badan? Cek Disini